Selasa, 21 Mei 2013

REFLEKSI "Elegi Ritual Ikhlas 7: Tanya jawab pertama perihal Hati yang Ikhlas"


Tujuan diciptakannya seluruh jin dan manusia uktuk beribadah kepada Allah, maka kita dilarang keras untuk beribadah kepada Tuhan selain Allah. Kita harus mengikhlaskan ibadah kita hanya kepada Allah SWT. Oleh karena itu salah satu kunci diterimanya amal ibadah kita sebagai hamba Allah adalah Keihlasan. Keikhlasan merupakan tolok ukur diterima atau ditolaknya ibadah kita.
Agar kita dapat menggapai keikhlasan, maka yang perlu kita lakukan adalah meluruskan niat dalam menjalankan ibadah. Apabila kita menjalankan ibadah dengan niat yang ikhlas, insya Allah ibadah kita akan diterima oleh Nya.  Seperti sabda Rasululloh SAW bahwa ”Sesungguhnya setiap amal itu tergantung niatnya. Dan setiap orang itu mendapatkan balasan sesuai dengan apa yang diniatkannya” (H.R. Bukhari dan Muslim).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar